Bolmong

Wagub Steven Puji Keberhasilan Bupati Yasti Bawa Bolmong Raih WTP

BOLMORA.COM, BOLMONG – Wakil Gubernur (Wagub) Sulut, Steven Kandouw memuji Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), Yasti Soepredjo Mokoagow yang berhasil membawa Kabupaten Bolmong meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Diketahui, Kabupaten Bolmong sebelum dipimpin oleh Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow dan Wakil Bupati (Wabup) Yanny Ronny Tuuk, belum pernah sekalipun meraih opini WTP.

“Salut untuk Ibu Yasti, dalam sejarah berdirinya Bolmong belum pernah raih opini WTP. Baru di tangan Ibu Yasti dan pak Yanny yang berhasil bawah Bolmong raih opini WTP dan BPK,”ucap Wagub Steven Kandouw saat menyampaikan sambutana saat melakukan safari natal di Desa Pusian Kecamatan Dumoga Kabupaten Bolmong pekan lalu.

Wagub Steven mengaku, dia bersama Gubernur Olly Dondokambey sering memantau progres yang ada di 15 kabupaten dan kota di Sulut. Wagub pun mengaku kagum dalam penataan anggaran yang ada di Bolmong saat ini.

“Ini tidak gampang, untuk mengatur anggaran yang ratusan miliar terus WTP itu tidak gampang,” katanya.

Menurutnya, Pemerintah Daerah Bolmong mampu menunjukan Good Governance dan Clean Goverment yang sebenarnya.

“Untuk mendapat Good Governance dan Clean Goverment mudah diucapkan sulit dilaksakanakan karena ini bicara integritas,” ujarnya.

Tahun anggaran 2020 lalu, Pemkab Bolmong mampu keluar daro zona merah dan meraih opini WTP dari Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sulawesi Utara. Upaya yang dilakukan itu sebagai bentuk kerja keras. Salah satunya pemerintah daerah mampu mengurai persoalan aset yang selama ini menjadi kendala dalam meraih opini.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button