Kotamobagu

Peserta Uyo dan Nanu Harus Menguasai Bahasa Mongondow

BOLMORA,KOTAMOBAGU – Ajang bergengsi pemilihan Uyo dan Nanu Kota Kotamobagu 2017 akan segera berlangsung April mendatang.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kotamobagu Bambang Irawan Ginoga, saat bersua dengan awak media BOLMORA.COM mengatakan, pendaftaran calon duta wisata Kotamobagu tahun 2017 mulai dibuka.

“Pendaftarannya sudah kami buka sejak 23 Januari lalu, dan akan ditutup 15 April nanti. Ini dilakukan agar selang waktu sebelum hari pelaksanaan masih bisa digunakan untuk seleksi maupun pembekalan,” ujar Bambang, Selasa (31/1/2017).

Untuk pemilihan tahun ini, para peserta akan digodok secara profesional hingga diseleksi secara ketat.

“Peserta harus memenuhi kriteria yang sudah ditentukan. Yang sangat penting adalah, peserta wajib menguasai Bahasa Mongondow, Bahasa Indonesia yang baik dan benar, Bahasa Asing serta memahami geografis dan sejarah daerah Kota Kotamobagu dan Bolaang Mongondow secara umum,” jelasnya.(me2t)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button