Arema FC Rebut Trofeo Bhayangkara 2017
BOLMORA, OLAHRAGA – Arema FC sukses merebut gelar Trofeo Bhayangkara 2017, gelar ini merupakan dari Turnamen Pramusim sebelum Liga Indonesia akan kembali bergulir.
“Singo Edan” yang berhasil menahan imbang tuan rumah Bhayangkara FC 0-0 dilaga keuda yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Minggu (29/1/17) kemarin Sore.
Anak asuh Aji Santoso ini pun sukses menduduki posisi pertama dengan mengoleksi 4 poin, dilaga perdana kontra Persija Jakarta, Arema sukses menang dengan skor tipis 1-0. Sementara diposisi kedua ditempati oleh Bhayangkara FC yang mengoleksi 2 poin dari hasil dua kali imbang.
Sementara untuk Aji Ini merupakan pertanda positif untuknya yang sukses mempertahankan gelar setelah Arema menjadi juara Bhayangkara Cup 2016.
Dan untuk Persija Jakarta menempati juru kunci dengan 1 poin karena mengalami satu kalah (Kontra Arema FC) dan satu kali imbang (Kontra Bhayangkar FC).
“Semoga kemenangan ini berlanjut di laga-laga berikutnya. Tetap berdoa dan berusaha.” Ungkap Arema diakun resmi Twieternya.
Arema juga akan kembali berhadapan dengan Bhayangkara FC, Persija Jakarta dan PS TNI diajang Piala Presiden 2017, keempat klub ini berada didalam grup 2 atau grub B, dimana dilaga pembuka nanti Arema akan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang pada Minggu mendatang.(gerry)
Klasemen Akhir Trofeo Bhayangkara 2017
- Arema FC 4 Poin;
- Bhayangkara FC 2 Poin;
- Persija Jakarta 1 Poin.
Sumber : Sindonews.com



