Bolmong

Tokoh Agama di Bolmong Ikuti Dialog Kerukunan

BOLMORA.COM, BOLMONG – Sebanyak 25 tokoh agama Hindu dari seluruh kecamatan di Bolaang Mongondow (Bolmong) mengikuti Dialog Kerukunan Intern Umat Beragama dan Penguatan Moderasi Beragama Tahun 2021. di Gedung Rahmadina Lolak, Senin 27 Desember 2021.

Kegiatan dialog tersebut diikuti 25 peserta yang merupakan perwakilan tokoh agama, pinandita, pengurus lembaga PHDI, WHDI, Peradah, dan Penyuluh Non PNS, se-Bolmong.

Kegiatan dibuka Kepala Kantor Kemenag Bolmong, Shabri Makmur Bora SAg, yang juga menjadi narasumber.

Dalam arahannya, Kepala Kantor mengajak tokoh agama untuk membangun hubungan komunikasi dan sosial kemasyarakatan sehingga terwujud suasana hidup yang damai, tentram dan harmonis.

“Moderasi beragama adalah program utama yang digaungkan Kemenag saat ini,” katanya.

Kerukunan beragama di tengah keberagaman, merupakan aset dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia.

“Perlu diingat yang dimoderasi adalah pandangan dan cara beragama, bukan ajaran agamanya,” ujarnya.

Perbedaan suku, agama, maupun ras dan adat bukanlah penghalang dalam memupuk kehidupan yang toleran, harmonis, baik secara internal maupun eksternal.

Bora juga mengapresiasi kinerja tokoh agama Hindu, Penyuluh, dan lembaga agama dan keagamaan serta organisasi Hindu dalam menjaga kerukunan di Bolmong.

“Nyaris tidak ada konflik internal selama ini,” katanya.

“Tugas anda menjaga kerukunan, memberi informasi yang benar terhadap umat agar tidak terjadi kegaduhan yang mengganggu keharmonisan hubungan inter dan antar umat beragama,” katanya lagi.

Ke depan, tugas penyuluh Non PNS akan lebih berat karena harus menjadi contoh dan teladan dalam mempererat kerukunan.

Sementara itu, tokoh agama Hindu, I Made Wida, SAg berharap kegiatan ini dapat memberi dampak yang lebih baik dalam meningkatkan toleransi, kerukunan dan moderasi beragama di internal umat Hindu di Bolmong.

“Saling menerima perbedaan pandangan sepanjang masih dalam visi dan misi yang sama,” harapnya.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button