Olahraga

Liga Inggris: Manchester United Kalahkan Crystal Palace 2-1

Gol Pogba dan Ibrahimovic Curi 3 Poin di Markas Crystal Palace

BOLMORA, OLAHRAGA – Manchester United kembali melanjutkan tren positive mereka saat berhadapan dengan Crystal Palace di pekan ke-16 Liga Inggris, “The Reds Devils” sukses menang berkat gol dari Ibrahimovic diakhir-akhir babak kedua.

Laga yang dilangsungkan di Stadium Selhurst Park, Kamis (15/12/16) dini hari WIB ini, berlangsung secara alot. Dimana Manchester United yang unggul lebih dulu berkat gol dari pemain termahal dunia Paul Pogba (Menit ke-45+2”) dibabak pertama, ternyata mampu disamakan oleh tuan rumah lewat aksi dari James McArthur (Menit ke-66”) dibabak kedua.

Namun saat laga yang akan berakhir imbang, pemain anyar Manchester United Ibrahimovic keluar sebagai pahlawan dilaga itu, Ibracadabra (Julukan Ibrahimovic) yang lepas kawalan dari lini pertahanan Crystal Palace mampu menjebol gawang tuan rumah setelah menerima umpan terukur dari Pogba di menit ke-88”.

Alhasil, anak asuh dari Jose Mourinho pun berhasil keluar sebagai pemenang dilaga ketat ini, dan berkat hasil ini Manchester United tetap berada di urutan ke-6 klasemen Liga Inggris dengan 27 poin. “Setan Merah” terus menempel ketat Tottenham Hotspur yang berada diatasnya dengan hanya berselisih 3 poin.

Sementara dilaga lainnya antara tuan rumah Middlesbrough melawan Liverpool berakhir dengan skor telak 0-3 untuk keunggulan “The Reds” (Julukan Liverpool).

Liverpool menunjukkan keperkasaannya dilaga itu walau sebagai tim tamu, ketiga gol dari anak asuh Jurgen Kloop ini dicetak oleh “Brace” Adam Lallana (Menit ke-29” & 68”) dan Divock Origi (menit ke-60”). Liverpool pun tetap menjaga konsisten ditabel klasemen Liga Inggris yang berada diposisi kedua dengan raihan 34 poin.(gerry)

Susunan Kedua Tim:

Crystal Palace: Hennessey, Kelly, Dann, Delaney, Ward, Flamini, Cabaye, McArthur, Lee, Zaha, Benteke.

Manchester United: De Gea, Bailly, Jones, Rojo, Blind, Carrick, Herrera, Mata, Pogba, Rooney, Ibrahimovic.

Berikut hasil Liga Primer Inggris Pekan ke-16

Rabu, 14 Desember 2016

  • Bournemouth vs Leicester City 1-0;
  • Everton vs Arsenal 2-1.

Kamis, 15 Desember 2016

  • Middlesbrough vs Liverpool 0-3;
  • Sunderland vs Chelsea 0-1;
  • West Brom vs Swansea 3-1;
  • Crystal Palace vs Manchester United 1-2;
  • West Ham United vs Burnley 1-0;
  • Manchester City vs Watford 2-0;
  • Stoke City vs Southampton 0-0;
  • Tottenham Hotspur vs Hull City 3-0.

Dikutip dari berbagai sumber.

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button