Bolmong

Warga Bolmong Diajak Vaksin di Rumah Masing-Masing

BOLMORA.COM, BOLMONG – Pemkab Bolmong terus memacu pelaksanaan Vaksinasi Covid-19. Berbagai strategi dilakukan untuk pencapaian vaksinasi. Bahkan berbagai elemen masyarakat digandeng untuk akselarasi vaksinasi.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Bolmong Julin Papuling, Hingga Senin (29/11), tercatat sebanyak 97.711 warga telah mendapat vaksin dosis pertama dan kedua, dari target 194.833 warga.

“Iya sekira 50,15 persen capaian vaksinasi di Bolmong saat ini,” kata dia saat ditemui.”Dan ini terus meningkat sebab warga saat ini sudah cukup antusias lakukan vaksinasi,” tambah Julin.

Dikatakannya, setiap hari jumlah warga yang lakukan vaksinasi sekitar 2000-3000 warga.

Para tenaga kesehatan pun dilakukan secara bergantian agar mereka tidak kewalahan.

“Ada macam strategi yang dilakukan dalam pencapaian vaksinasi, ini semua atas perintah dan petunjuk pimpinan kita Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow dan Wakil Bupati Yani Rony Tuuk serta sekda Bolmong Tahlis Gallang,” ungkap Julin.

Selain itu, di Bolmong sendiri ada keterlibatan dan kerjasama Forkopimda dalam melakukan vaksinasi di setiap wilayah di kecamatan dan desa.

“Strategi yang kami lakukan saat ini door to door dirumah warga lewat koordinasi dengan pemerintah desa dan kecamatan,” kata dia.

“Saya sudah contohkan di desa Mariri baru, Kecamatan Poigar, dipimpin oleh Camat Poigar,” terang Julin.

Kedepan, juga akan di ikuti oleh desa yang lain di Bolmong. Strategi door to door khususnya di Kecamatan Poigar, ditempel stiker bertuliskan penghuni rumah ini sudah divaksin itu bunyi stiker yang dikunjungi jika warga sudah divaksin.

Ia mengatakan, untuk target capaian vaksinasi di Bolmong di upayakan akhir bulan Desember tahun ini akan selesai.

“Jadi sasaran vaksinasi anak – anak umur 12 tahun sampai dewasa. Target 95 persen Desember sudah tercapai,” ujar Julin.

Selain itu, strategi lainya lagi Nakes menyesuaikan keberadaan masyarakat setempat.

“Nakes siap untuk lakukan vaksinasi baik pagi, siang, Sore dan malam tergantung kesiapan di desa,” imbuh Julin.

Sambil menambahkan, untuk saat ini setiap kecamatan capaian vaksinasi sudah 50 persen keatas.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button