Hukrim & Peristiwa

Tanpa Ada Patwal, Tronton Bermuatan Alat Berat Dicegat Warga, Berikut Videonya

BOLMORA, HUKRIM – Mobil Tronton bernomor polisi DB 8088 MK, milik dari salah satu pengusaha asal Kelurahan Sinindian berinisial DK, dicegat oleh puluhan warga Desa Poyowa Besar I, Kecamatan Kotamobagu Selatan, Kamis (15/11/2018) sekitar pukul 10:00 WITA pagi tadi.

Berikut Ini Videonya:

Berdasarkan informasi yang didapatkan, Tronton bermuatan excavator ini dihentikan warga akibat memutuskan beberapa kabel listrik, kabel Indihome dan jaringan tv kabel yang dilewatinya.

“Mobil ini dikemudikan dengan kecepatan tinggi, dan menyambar kabel-kabel yang terlentang di jalan. Diminta berhenti untuk bertanggungjawab malahan ingin kabur, dan akhirnya dicegat oleh masyarakat,” ungkap Helmi Batalipu, tokoh masyarakat Desa Poyowa Besar 1.

Menurutnya, mobil seperti ini harusnya ada pengawalan dari pihak Kepolisian karena membawa alat berat.

“Biasanya Tronton yang muat excavator didampingi oleh  kendaraan patroli dan pengawalan (Patwal) dari Kepolisian, tapi ini tidak ada. Inilah akibatnya, kami yang dirugikan karena kabel listrik dan internet Indihome putus. Untung masyarakat tidak emosi, sehingga terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan,” terangnya.

Senada dengan Helmi, Toni Mokolanut yang juga warga setempat meminta aparat kepolisian, dalam hal ini Satuan Lalu Lintas Polres Kota Kotamobagu untuk menindak tegas pengendara kendaraan seperti ini.

“Mereka mau lari dari polisi, karena berdasarkan pengakuan sopir, mobil ini membawa excavator dari Lobong Kabupaten Bolaang Mongondow ke Modoinding, Minahasa Selatan. Kan seharusnya ada Patwal yang mendampingi, kejadian ini harus ada ketegasan dari Polisi,” tegas Toni

Pantauan awak media, kendaraan tersebut dijemput oleh salah satu anggota Satlantas Polres Kota Kotamobagu, dan berdasarkan informasi akan dibawa ke kantor Satlantas.

Sementara itu, Kepala Satlantas Polres Kota Kotamobagu Anita Magdalena Sitinjak, ketika dihubungi mengatakan masih akan memeriksa kendaraan itu.

“Saya akan lidik dulu,” singkatnya.

(me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button