Regional

Peduli Kemajuan Pendidikan, Pemprov Sulut Segera Dirikan SMA Taruna Nusantara di Langowan

BOLMORA.COM, MANADO — Pemprov Sulut terus berkomitmen dalam membangun masa depan pendidikan yang unggul dan berkarakter.

Terbaru, Pemprov Sulut mewujudkan pendirian SMA Taruna Nusantara di Langowan, Kabupaten Minahasa.

Langkah strategis ini menjadi wujud nyata perhatian Gubernur Sulut Yulius Selvanus dan Wakil Gubernur Victor Mailangkay terhadap kemajuan pendidikan di Bumi Nyiur Melambai.

Gubernur Yulius menegaskan, keberadaan SMA Taruna Nusantara akan menjadi pusat pendidikan unggulan yang menanamkan nilai disiplin, karakter kebangsaan, dan kepemimpinan.

“Kami ingin Sulawesi Utara memiliki lembaga pendidikan berstandar nasional yang mampu mencetak generasi siap menghadapi tantangan masa depan,” ungkapnya.

Sebagai tindak lanjut, Gubernur menugaskan Asisten I Setdaprov Sulut yang juga Plh Kadis Kominfo, Denny Mangala, untuk memimpin koordinasi langsung dengan Pemerintah Kabupaten Minahasa. Mangala memimpin rapat intensif dengan jajaran pemerintah daerah guna mempercepat tahap persiapan pembangunan.

“Saya ditugaskan Pak Gubernur untuk memimpin rapat bersama pemerintah setempat guna mempercepat pembangunan SMA Taruna Nusantara,” ungkap Mangala, usai pertemuan di Minahasa, Jumat (3/10/2025).

Mangala menyebut, dukungan penuh dari Gubernur Yulius Selvanus untuk mencerminkan sinergi nyata antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat melalui Kementerian Pertahanan, yang menjadi mitra utama program pendidikan Taruna Nusantara.

Meski begitu, ia mengakui masih ada kendala teknis, khususnya akses jalan menuju lokasi pembangunan yang belum memadai bagi kendaraan berat.

“Masalah ini sedang kami kaji agar segera ada solusi. Pemerintah daerah dan masyarakat sekitar diharapkan ikut mendukung agar proyek strategis ini berjalan lancar,” imbuh Mangala.

Kehadiran SMA Taruna Nusantara di Langowan diharapkan menjadi tonggak baru dunia pendidikan Sulawesi Utara. Sekolah ini tidak hanya diharapkan melahirkan siswa berprestasi, tetapi juga generasi muda berjiwa nasionalis, tangguh, dan siap memimpin bangsa di masa depan.

(*/Red)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button