DPRD Bolmong Sulawesi Utara Gelar RDP Bersama UPP Labuan Uki
BOLMORA.COM, BOLMONG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) terus konsisten mengawal proses pemerintahan di daerah itu.
Hal itu dibuktikan dengan DPRD Bolmong gelar Rapat Dengar Pendapat (RDP), Senin 24 Oktober 2022.
Rapat Dengar Pendapat ini dilaksanakan di ruang rapat Paripurna Gedung DPRD Bolmong.
Rapat dipimpin langsung wakil ketua DPRD Sulhan Manggabarani.
Ia didampingi Supandri Damogalad, Febrianto Tangahu, serta Syahrudin Mokoagow.
Turut hadir dari Dinas Koperasi Kabupaten Bolmong serta perwakilan kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Labuan Uki.
Sulhan mengatakan, agenda ini dilaksanakan oleh gabungan komisi di DPRD Bolmong.
“Iya ini sudah kita agendakan lewat rapat internal lintas Komisi” ucapnya.
Sulhan menambahkan, RDP ini digelar terkait adanya laporan masyarakat tentang aktivitas bongkar muat di pelabuhan.
“Kami menindak lanjuti laporan masyarakat bahwa ada aktivitas tenaga kerja bongkar muat di pelabuhan untuk itu kita panggil UPP Labuan Uki dan dinas terkait untuk memberikan penjelasan,” ucapnya.
Hingga berita ini terbit agenda masih ditunda dan akan dilanjutkan pukul 20.00 WITA nanti. (Agung)



