Politik

Ny Rita Selalu Setia Dampingi Olly di Setiap Kunjungan dan Kegiatan

BOLMORA.COM, POLITIK – Ny Rita Dondokambey-Tamuntuan selalu setia mendampigi suami tercinta Olly Dondokambey, dalam setiap aktivitas.

Pun Jumat (30/10/2020), Ny Rita Dondokambey-Tamuntuan, bertolak menuju ke wilayah Kabupaten Sangihe dan Sitaro, melalui bandara Sam Ratulangi, guna mendampingi kunjungan Olly Dondokambey.

Kordinator Media Center Olly-Steven, Victor Rarung, dalam releasenya menuturkan bahwa, sebelumnya pada Kamis (29/10/020), Ny Rita juga mendampingi suami tercinta saat berkunjung ke Talaud.

Di sana Calon gubernur Olly Dondokambey bertemu dengan para nelayan sekaligus melaksanaakan beberapa rangkaian kegiatan lainnya.

Rarung menjelaskan, pada kunjungan di wilayah Kabupaten Sangihe, selain mendampingi kegiatan Olly Dondokambey, Ny Rita juga telah mengagendakan sejumlah kegiatan. Antara lain, mengunjungi pasar tradisional setempat.

“Selain mendampingi suami tercinta Olly Dondokambey, dalam menemui masyarakat di Kabupaten Sangihe dan Sitaro, Ny Rita selalu menjadwalkan untuk menemui dan melihat langsung kondisi perekonomian dan kondisi sosial masyarakat setempat,” ujar Rarung.

Menurutnya, dalam setiap tempat yang dikunjungi, calon Gubernur Sulut nomor urut 3, bersama istri selalu mendapatkan sambutan antusias dari seluruh lapisan masyarakat.

“Masyarakat begitu antusias menyambut kedatangan Calon Gubernur dan nyonya. Ini menandakan bahwa Pak Olly masih diingikan masyarakat untuk melanjutkan kepemimpinan ke depan,” pungkas Rarung.

(**)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button