Hasil Pleno KPU, Jumlah DPT Kabupaten Buol 100,770 Pemilih
BOLMORA.COM, BUOL — Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) menggelar rapat pleno penetapan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Buol sebanyak 100,770 pemilih.
Penetapan DPT ini, merujuk hasil dari rekapitulasi DPSHP yang sudah disahkan KPUD Buol beberapa waktu lalu.
Ketua KPUD Buol Alamsyah mengatakan bahwa jumlah DPT untuk Pilgub Sulteng tahun ini mengalami peningkatan dari Pilkada sebelumnya.
“Berdasarkan hasil rekapitulasi DPSHP dan masukan perbaikan dari Bawaslu, DPT Kabupaten Buol ditetapkan berjumlah 100,770 pemilih,” ungkap Ketua KPUD Buol Alamsyah, saat ditemui Bolmora.com di kantor KPUD Buol. Kamis (15/10)
Dari keseluruhan DPT tersebut, lanjut Alamsyah, jumlah pemilih laki-laki yakni 51,742, dan perempuan 49,028 direkap dari 115 desa dan 11 kecamatan. Adapun untuk TPS nanti jumlahnya sebanyak 301.
Hadir dalam rapat pleno tersebut yakni, Ketua dan anggota KPU Buol, Ketua dan anggota Bawaslu Buol, Ketua dan anggota PPK serta LO (perwakilan parpol) dengan menerapkan disiplin protkes Covid-19.
Berikut data jumlah pemilih ditiap-tiap kecamatan:
Kecamatan Lakea:
Pemilih Laki-laki berjumlah: 3974
Pemilih Perempuan berjumlah: 3703
Total: 7677 pemilih.
Kecamatan Karamat:
Pemilih Laki-laki: 3450.
Pemilih Perempuan: 3258.
Total: 6708 pemilih.
Kecamatan Biau:
Pemilih Laki-laki berjumlah: 9626
Pemilih Perempuan berjumlah: 9448,
Total 19074 pemilih.
Kecamatan Bokat:
Pemilih Laki-laki berjumlah 5455
Pemilih Perempuan 5236
Total: 10691 pemilih.
Kecamatan Bukal:
Pemilih Laki-laki: 5319
Pemilih Perempuan: 4884
Total 10203 pemilih.
Kecamatan Bunobogu:
Pemilih Laki-laki berjumlah 3565
Pemilih Perempuan berjumlah 3379
Total 6944 pemilih.
Kecamatan Gadung:
Pemilih Laki-laki 4237 berjumlah
Pemilih Perempuan berjumlah 4064
Total 8337 pemilih.
Kecamatan Paleleh Barat:
Pemilih Laki-laki: 2283
Pemilih Perempuan: 2079
Total 4362 pemilih.
Kecamatan Paleleh:
Pemilih Laki-laki berjumlah: 4503.
PemilihvPerempuan: 4296
Total: 8799 pemilih.
Kecamatan Momunu
Pemilih laki-laki berjumlah 5741
Pemilih perempuan 5424, total 11165 pemilih.
KecamatanTiloan,
Pemilih laki-laki berjumlah 3553
Pemilih perempuan 3257 total 6810 pemilih.***
(Syarif)



