Pelamar CPNS di Bolmong Capai Ribuan
BOLMORA, BOLMONG – Tercatat sudah sebanyak 1.200 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sudah mendaftarkan diri ke portal Badan Kepegawaian Negara (BKN), untuk mengikuti seleksi di Kabupaten Bolaang Mobgondow (Bolmong)
Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bolmong Umarudin Amba mengatakan, di Kabupaten Bolmong, pada Rabu (10/10/2018), sudah sebanyak 906 pelamar yang mendaftarkan diri di portal BKN. Dan, yang paling banyak mendaftar adalah dari tenaga guru.
“Kalau untuk guru sebanyak 573 pelamar, kesehatan 109, dan teknis 224. Sedangkan untuk honorer belum ada. Hari ini sudah mencapai 1.200 pelamar,” ungkap Amba, Kamis (11/10/2018).
Meurutnya, pelamar yang mendaftar sebagian besar adalah putra/putri Bolmong, namun ada juga dari luar daerah.
“Sedangkan untuk berkasnya, ada yang dikirim melalui Kantor Pos, dan lainnya langsung diantar di kantor BKPP. Kalau berkas dari Kantor Pos sebanyak 220 pelamar. Untuk saat ini sudah bertambah, sehingga jumlahnya sebanyak 1.200 pelamar,” sebutnya.
(agung)



