Kotamobagu

Korban Kebakaran di Mocil dapat Bantuan dari BPBD

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kotamobagu, menyalurkan bantuan logistik kepada salah satu warga korban kebakaran yang ada di Kelurahan Motoboi Kecil (Mocil), Kecamatan Kotamobagu Selatan.

Menurut Kepala BPBD Kota Kotamobagu Refly Mokoginta mengatakan, setelah menerima laporan soal kebakaran di Kelurahan Mocil, pihaknya langsung menindaklanjuti dalam hal ini memberikan bantuan.

“Bantuan yang kita salurkan kepada keluaraga Adrianto (Korban Kebakaran), yakni tikar, makanan tambahan gizi, makanan siap saji, selimut dan perlengkapan,” ungkap Refly, Selasa (31/10/2017).

Pemkot berharap  kepada keluarga korban agar dapat memanfaatkan bantuan yang telah diterima.

“Mudah-mudahan bantuan yang kita salurkan, bisa bermanfaat,” terang Refly.

Sementara itu, salah satu keluarga korban Adrianto, mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang telah diberikan ke keluarganya.

“Saya ucapakan banyak terima kasih kepada Pemkot Kotamobagu yang turut meringankan beban saya,” ucapnya.

Sekadar diketahui, saat rumah korban terbakat dilalap sijgo merah. Pemilik rumah sedang tidak berada di kediamannya. Dugaan sementara, api berasal dari dapur.(me2t )

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button