Olahraga

Sempat Tertinggal 2-0, Indonesia Berhasil Bangkit

BOLMORA, OLAHRAGA – Indonesia dan Vietnam kembali mengulang hasil imbang 2-2 saat dilaga bertajub “Persahabatan” yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (9/10/16) malam tadi.

Meski “Timnas Garuda” sempat tertinggal dua gol oleh tim tamu, akhirnya Indonesia berhasil mengejar ketertinggalan gol menjadi 2-2 yang dicetak oleh Zulham Zamrun dan Irfan Bachdim.

Saat babak pertama berlangsung kedua tim sudah bermain cepat dan agresif. Indonesia yang memulai serangan, tertinggal lebih dulu atas Vietnam lewat sepakan keras oleh Le Van Thang dari luar kotak penalty yang tak mampu dibendung oleh Andri Tani. Tepatnya menit ke-4” skor berubah menjadi 1-0 untuk Vietnam.

Delapan menit kemudian Vietnam kembali menggandakan keunggulan menjadi 2-0, Vu Minh Tuan yang menerima umpan dari sisi kiri, melepaskan tendangan voli disudut kiri gawang Indonesia.

Selepas gol tersebut Timnas Indonesia mulai memegang kendali jalanya pertandingan, dengan menciptakan beberepa peluang emas. Hasilnya kerja keras dari Boaz dan kawan-kawan membuat kedudukan menjadi 1-2 pada menit ke-25”, berawal dari tendangan bebas yang dilepaskan oleh Zamrun dari jarak jauh yang menhujam deras ke gawang Vietnam yang dikawal oleh Tran.

Tidak sampai disitu saja, dua menit berselang puluhan ribu suporter Indonesia kembali bergemuruh di Sleman saat lahirnya gol penyeimbang. Tepatnya menit ke-27” Bachdim yang berdiri bebas menerima umpan dari Zamrun, dan dengan mudah diceploskan bola ke dalam gawang Vietnam.

Skor pun berubah menjadi imbang 2-2.

Indonesia yang sudah bersemangat kembali menggempur pertahanan yang lengah dari Vietnam, sang kapten Boaz sebenarnya dapat menciptakan gol ketiga untuk Indonesia. Umpan terukur dari Evan Dimas dari tengah lapangan disambut oleh Boaz didepan gawang, tetapi sundulanya hanya melenceng. Skor 2-2 bertahan sampai turun minum.

Dibabak kedua Alfred Riedl melakukan beberapa pergantian pemain untuk terus menggempur pertahanan dari Vietnam.

Indonesia pun beberapa mendapatkan peluang emas untuk membalikan keadaan. Namun, sampai peluit babak kedua dibunyikan skor imbang 2-2 tetap bertahan.

Indonesia pun sukses meredam permainan yang cepat dan agresif dari Vietnam, karena pada laga beberapa waktu lalu Vietnam menggilas Korea Utara dengan skor 5-2.(gerry)

Susunan kedua Tim :

Indonesia : Andri Tani, A.Rachman, Fachrudin, Y. Basna, B. Wahyudi, Andik Vermansyah, Evan Dimas, Dedi Kusnandar, Zulham Zamrun, Boaz Solossa, I. Bachdim.

Vietnam : T. Nguyen Manh, Au V. Hoan, T. Dinh Luat, Dinh T. Thanh, Sam N. Duc, V. Minh Tuan, Ngo H. Thinh, N. Trong Hoang, N. Van Quyet, P. Than Luong, Le Van Thang.

Dikutip dari berbagai sumber.

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button