DaerahHukrim & PeristiwaMinahasa Raya

Elsye R Sumual Di Angkat Sumpah Sebagai Anggota DPRD Minsel

Selamat berkarya untuk masyarakat

MINSEL.Bolmora.com.
_. Setelah dinyatakan berhasil mendapatkan suara yang cukup signifikan dalam Pilcaleg Minsel pada 14 Februari 2024, akhirnya Elsye Roosye Sumual yang mencalonkan diri lewat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) itu akhirnya pada hari Senin tanggal 9 September 2024 di ambil sumpah jabatan untuk duduk sebagai anggota DPRD Minahasa Selatan periode 2024-2029. Acara yang dilaksanakan di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah di Kabupaten Minahasa Selatan itu di hadiri oleh para anggota Dewan terpilih maupun yang sudah selesai masa jabatannya beserta para undangan dari pihak keluarga maupun undangan dari propinsi Sulawesi Utara.

Hal yang sangat mengharukan sekaligus menggembirakan adalah, terpilihnya Elsye Roosye Sumual sebagai Anggota DPRD Minsel bersamaan juga dengan terpilihnya Bapak Eldo Wongkar sebagai Anggota DPRD Propinsi Sulawesi Utara, yang notabene adalah anak dari Elsye Roosye Sumual dan Franky Donny Wongkar SH, yang adalah Bupati Minahasa Selatan.

” Ini merupakan anugerah terindah bagi Keluarga Wongkar Sumual yang diberikan Tuhan, dan bentuk kecintaan masyarakat yang sangat luarbiasa “. Ujar beberapa masyarakat yang hadir dan menyaksikan acara tersebut.

” Selamat berkarya untuk masyarakat “.

Penulis : Deki Losung.

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button