Bolsel

Sekda Arvan Tinjau Pekerjaan Renovasi Kantor Bupati Bolsel

BOLMORA.COM, BOLSEL — Pembangunan renovasi Kantor Bupati Bolsel yang saat ini dalam tahap pengerjaan, dinilai sudah sesuai harapan dan hampir memenuhi target yang hampir rampung.

Hal ini sebagaimana dikatakan oleh Sekretaris Daerah Bolsel, Marzanzius Arvan Ohy, S.STP, saat meninjau pekerjaan proyek tersebut di Panango. Rabu 25 September 2019

Sekda yang juga didampingi Kabag Umum Setda Bolsel, Abdillah Gonimbala, S.STP, melakukan peninjauan guna melihat langsung progres renovasi Kantor Bupati

“Pembangunan berjalan sesuai rencana dan ditargetkan pertengahan bulan November 2019, pengerjaan renovasi Kantor Bupati Bolsel ini akan segera rampung, ” ujar Sekda

Lanjut Sekda mengatakan, sejak terjadinya musibah kebakaran lalu, untuk sementara bupati dan wakil bupati serta sekda, masih berkantor di beberapa gedung SKPD.

“Insyaallah November tahun ini segera rampung dan bisa digunakan lagi, semoga dengan digunakannya kembali kantor ini, pelayanan kepada masyarakat akan berjalan lebih maksimal lagi, ” ungkap Sekda Arvan Ohy.

(*/wdr)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button