Bolmong

Ini Dugaan Sementera Penyebab Kebakaran Hutan di Desa Inobonto

BOLMORA, BOLMONG – Kebakaran hutan yang  terjadi di Desa Inobonto, Kabupaten Bolmong, tepatnya di lahan Bukit Lombangin, Selasa (11/9/2018) tadi malam, diduga disengaja oleh oknum tak bertanggung jawab.

“Setiap tahun hutan ini sering terbakar. Jadi, ini sudah menjadi hal yang biasa bagi warga sekitar. Bahkan kuat dugaan, motif pembakaran hutan itu dilakukan untuk membersihkan lahan, tanpa memikirkan dampaknya yang sangat berbahaya,” ungkap Varit, warga Bolmong.

Kepala BPBD Bolmong Haris Dilapanga mengatakan, hingga pukul 23:30 WITA tadi malam, api belum bisa dipadamkan karena keterbatasan peralatan.

“Personel kami turun ke lokasi bersama teman-teman Babinsa, tapi belum bisa berbuat banyak untuk memadamkan nyala api. Apalagi kondisi api sangat besar,” ungkapnya.

Ia memperkirakan lahan yang terbakar mencapai 8 hektare.

“Ini memang sudah menjadi kebiasaan warga pesisir pantai utara, yang suka membakar lahan menjelang pergantian musim kemarau ke musim hujan,” kata Haris.

Di sisi lain, pihaknya juga terus mengimbau kepada masyarakat dan selalu mengsosialisasikan hal ini, tapi tetap saja ada oknum yang tidak bertanggung jawab yang membakar lahan.

“Nanti api sudah menjalar ke mana-mana baru mulai sibuk menghubungi BPBD dan instansi terkait. Dan pastinya agak susah mencari oknum pelaku, karena tidak ada yang mau mengaku,” pungkasnya.

(agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button