Pendaftaran CPNS 2018 Segera Dibuka, Pelamar Diimbau Siapkan Berkas
BOLMORA, BOMONG – Putra putri daerah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) yang menanti dibukanya pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini patut bergembira. Pasalnya, pada 19 September mendatang, pendaftaran CPNS resmi dibuka. Hal ini dibenarkan Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bolmong, Umarudin Ambah.
Menurut dia, dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) telah mengumumkan bahwa, pada tanggal 19 September 2018 ini pendaftaran CPNS resmi dibuka.
“Akhirnya pendaftaran CPNS-nya resmi dibuka pada tanggal 19 September bulan ini. Ini pernyataan resmi dari KemenPAN-RB,” ungkapnya, Minggu (9/9/2018).
Dia menjelaskan, dari Kamis lalu sampai saat ini, dirinya mengikuti pertemuan di KemenPAN-RB, terkait persiapan pelaksanaan CPNS. Pertemuan itu dihadiri seluruh kepala BKPP se-Indonesia.
“Saat ini kami semua sedang menunggu kuota tetap dari KemenPAN-RB. Kan kalau lalu sudah ada, tapi itu dari BKN dengan kuota Kabupaten Bolmong sebanyak 304. Saat ini kami sedang menunggu kuota yang sebenarnya dari KemenPAN-RB. Saya berharap, kouta di Bolmong akan bertambah,” imbuh Umarudin.
Ditambahkan, kuota akan diambil pada Senin atau Rabu depan di KemenPAN-RB. Itu pun tidak bisa diambil oleh orang lain selain kepala BKPP.
“Kalau sampai hari Minggu ini belum juga diumumkan kuota pasti untuk Kabupaten Bolmong, maka Senin atau Rabu depan akan balik lagi ke KemenPAN-RB untuk ambil kuota CPNS. Saat ini kami pun tetap menunggu kuota tersebut. Bukan hanya Kabupaten Bolmong saja yang menunggu, tapi seluruh kabupaten/kota se-Indonesia,” beber Umarudin.
Dia mengimbau bagi pelamar agar menyiapkan berkas yang menjadi persyaratan untuk ikut dalam CPNS.
“Diusahakan croscek kembali NIK dan nomor KK pribadi. Karena jika tidak valid, maka tidak bisa ikut,” tambahnya.
(agung)



