Bolmong

Pemkab Bolmong Pasang Target Juara Umum di Pameran Pembangunan HUT ke-53 Provinsi Sulut

BOLMORA, BOLMONG – Keikutsertaan Pemkab Bolmong dalam pameran pembangunan yang digelar di Kayuwatu Manado, tak hanya sekadar untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 Provinsi Sulut, namun lebih dari pada itu, pemkab Bolmong ternyata menargetkan agar dapat meraih juara umum pada pameran pembangunan tahun 2017 tingkat Provinsi Sulut. Sehingga itu, tak heran jika beberapa hari terakhir, pemkab Bolmong yang mengikutsertakan 15 Organiasai Perangkat Daerah (OPD) terus melakuan pembenahan dan mematangkan persiapan.

Pun instansi yang diberi tanggung jawab untuk ikut dalam pameran ini berupaya tampil maksimal dalam event tahunan dalam rangka HUT ke-53 Provinsi Sulut tahun 2017 ini.

Pantauan media ini, stand Pemkab Bolmong menampilkan semua potensi yang ada, baik  di bidang pertanian, perikanan, pariwisata, dan masih banyak lagi potensi daerah yang ditampilkan.

Dari bidang pertanian, ada susunan jagung raksasa yang akan menyambut pengunjung.

“Potensi hasil pertanian yang ditampilkan berupa hasil jagung, dan padi. Sementara di sektor perikanan, ditampilkan ikan hasil tangkap. Utuk pariwisata, standnya masih sementara dibangun. Demikian juga stand-stand instansi lain yang mewakili kabupaten Bolmong,” ungkap Kepala Bagian TUP Stda Bolmong Teguh Krisjati, Kamis (21/9/2017).

Sementara itu, Kepala Bagian Umum dan Perlengkapan Mansur Paputungan menambahkan, dalam pelaksanaan pameran ini, Pemkab Bolmong menyiapkan anggaran khusus.

“Ada anggaran khusus yang disiapkan dalam keikutsertaan pameran pembangunan ini,” singkat Mansur.(mg2/gnm)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button