SK-AT Resmi Mendaftar Calon Gubernur dan Wakil di KPU Sulut

BOLMORA.COM, POLITIK — Steven O.E. Kandouw dan Alfred D.D. Tuejeh, resmi mendaftar di KPU (Komisi Pemilihan Umum) Provinsi Sulut (Sulawesi Utara), Kamis (29/8/2024).
Pasangan calon gubernur dan wakil untuk Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Provinsi Sulut tahun 2024 dengan jargon BerKAT (Bersama Kandouw-Tuejeh) ini, diusung oleh PDI-P (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan).
Pantauan, pasangan calon dan rombongan tiba di Kantor KPU pukul 10: 38 WITA, dan dijemput dengan tarian Maengket, serta Kabasaran.
Pasangan calon yang didampingi langsung Ketua DPD (Dewan Pimpinan Daerah) Olly Dondokambey bersama Ny. Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan dan pengurus partai lainnya, diantar oleh ribuan pendukung dan simpatisan.
Tampak pula istri tercinta dari kedua pasangan calon, yakni Ny. Kartika Devi Kandouw-Tanos dan Ny. Cicilia Evie Tuejeh-Dewantara.
Turut juga para calon anggota DPR-RI dan DPRD terpilih, baik provinsi maupun kabupaten/kota.
Selain itu terpantau juga para pengurus partai pendukung. Di antaranya dari Partai Hanura dan Gelora.
Penulis : Gun Mondo



