Bolmong

Pasien Covid asal Desa Bakan Dikubur Tanpa Protokol Covid 19

BOLMORA.COM, BOLMONG — Pasien Covid 19 asal Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), dimakamkan tanpa protokol Covid 19, Senin (10/8/2020) sore.

Informasi yang dirangkum Bolmora.com, Pasien dibawa paksa oleh keluarganya dari RS Kotamobagu Senin siang. Pihak Dinas Kesehatan Bolmong sempat menjumpai jenazah di rumah keluarganya. Tapi tak bisa berbuat apa apa.

“Situasi begitu sulit, waktu kami sampai jenazahnya sementara dimandikan, jika kami memaksakan protokol Covid 19 maka akan memicu emosi keluarga dan keselamatan kami terancam,” kata Kadis Kesehatan Bolmong Erman Paputungan.

Erman hanya menasehati keluarga agar jenazah jangan disentuh banyak orang. Orang yang pertama memegang jenazah tersebut adalah yang seterusnya menguburnya.

“Ini untuk membatasi penyebarannya,” ujar dia.

Menurut dia, pihak keluarga setuju akan di swab test. 

“Pihak keluarga setuju di swab test,” tutupnya.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button