Bupati Yasti Lantik 12 Pejabat Eselon II

BOLMORA.COM, BOLMONG — Hari ini, sebanyak 12 Pejabat ASN Eselon II Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) dilantik oleh Bupati Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, Senin (12/08/2019).
Proses pelantikan pejabat hasil seleksi jabatan ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolmong, Tahlis Gallang SIP. MM.
Bupati Yasti dalam sambutannya berpesan kepada para pejabat yang baru dilantik, untuk terus memaksimalkan kerja dalam roda pemerintahan, khususnya pada segmen pelayanan kepada masyarakat.
“Jalankan tugas dengan maksimal, dalam rangka menjadikan Bolmong lebih maju dan sejahtera kedepan,” ucap Bupati.
Berikut 12 Pejabat ASN yang dilantik tadi pagi:
1. Kepala Badan Keuangan Daerah, Rio Lombone SSTP
2. Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan, Umarudin Amba
3. Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, I Ketut Kolak
4. Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi, Parman Ginano SPi
5. Kepala Dinas Pendidikan, Renty Mokoginta
6. Kepala Dinas Pertanian, Reymon Ratoe
7. Kepala Dinas Sosial, Abdul Haris Bambela
8. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Sumarni Bonde
9. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Yarlis Hatam
10. Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Fifianty Ismawanty
11. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Ahmad Yani Damopolii
12. Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Ofir Ratu.
(Agung).



