Politik

Soal Pilgub Sulut, Donny Pangau Dinilai Mampu Dongkrak Suara PDIP di Bolmut

BOLMORA.COM, BOLMUT — Dalam menghadapi event Pemilihan Gubernur Sulawesi Utara, tahun 2020. Sejumlah pengamat politik, memprediksi kekuatan untuk memenangkan figur Calon Gubernur, di daerah kabupaten dan kota masing-masing.

Menurut pengamat politik senior, yang juga mantan Komisioner KPUD Bolaang Mongondow Utara, Lukman Daimasiki, bahwa capaian hasil pileg memang tidak selalu berbanding lurus dengan hasil pilkada, apalagi pilgub yang notabennya harus mempersiapkan alat perang yang tersebar di seluruh kabupaten/kota yang ada di sulut untuk menarik simpati masyarakat.

“Pemilih kita memang mengambang, atau rasa kedekatan pemilih dengan partai hanya sekitar 12 persen, atau 1 dari 10 pemilih yang merasa dekat dengan partai politik tertentu. Selebihnya karena faktor keluarga, relasi dan SDM, bisa juga karena ego wilayah apa lagi Bolmut masyarakatnya mayoritas muslim sehingga masyarakat condong lebih melihat pribadi figure tersebut. Akibatnya, untuk event pilgub 2020 mendatang partai tidak memiliki basis yang besar dan solid,” jelas mantan komisioner KPUD bolmut periode 2013-2018 ini.

Selanjutnya, kata Daimasiki, untuk meraih simpati pemilih, partai harus lebih fleksibel dan pragmatis. Semua partai berusaha mencari suara dari berbagai kalangan masyarakat, terlebih khusus beban itu ada dipundak tim sukses yang telah dibentuk.

“Melihat optimisme dan ambisi partai PDIP pada even pilkada serentak di Pilgub 2020 mendatang, maka sudah barang tentu pembentukan tim harus benar-benar terstruktur dari tingkatan provinsi, kabupaten/kota, sampai ke kecamatan dan desa-desa, ” ujar Daimasiki.

Dikatakannya, untuk Kabupaten Bolmut, PDIP punya Amin Lasena sebagai Wakil Bupati terpilih yang akan bergerak sebagai mesin partai saat Pilgub nant.

Menurutnya, pasca pileg 2019 beberapa bulan yang lalu, PDIP juga didaulat sebagai partai pemenang yang berhasil mengutus empat calon terpilih yang kemudian akan menjadi penguasa parlemen di gedung DPRD Bolmut.

“Maka untuk menyempurnakan kinerja Amin Lasena saat pilgub nanti, PDIP harus jeli menunjuk siapa kira-kira calon pimpinan DPRD yang mampu memobilisasi massa pada kepentingan pilgub 2020 mendatang. Pertimbangannya jangan hanya mengacu pada KSB atau AD/ART partai lainnya, karena untuk menjaga asah kemenangan periode kedua, entah itu masih Olly Dondokambey yang akan diusung oleh PDIP nantinya, maka syarat mutlak yang harus dipenuhi adalah mencermati peta kekuatan di masing-masing kabupaten/kota, ” terangnya.

Lanjutnya mengatakan, “Kalau Bolmut, saya melihat partai bukan satu-satunya alasan masyarakat memilih, tapi lebih kepada faktor keluarga, relasi, SDM, ego wilayah dan masyarakatnya yang mayoritas muslim. Dari pengamatan saya, semua ada pada calon Ketua DPRD kabupaten Bolmut, Donny Pangau, dari dapil I Kecamatan Kaidipang dan Kecamatan Pinogaluman” ungkapnya.

Dia menambahkan, bahwa figur Donny mampu memberi harapan untuk suara PDIP di Pilgub nanti.

“Donny Pangau dinilai mampu mendongkrak popularitas Olly Dondokambey saat menghadapi pilkada serentak pada 23 september tahun 2020 mendatang”, pungkas Lukman.

(Awal)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button