Kotamobagu

Gadis-gadis Cantik Kelurahan Mocil Turut Membantu Panitia Kurban

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Kelurahan Motoboi Kecil (Mocil) Kecamatan Kotamobagu Selatan merupakan wilayah terbanyak se-Kota Kotamobagu yang menyumbang hewan kurban, yakni 30 ekor yang terdiri dari Sapi 26 ekor, dan ambing sebanyak 4 ekor.

Menariknya, dalam pembagian daging kurban, para remaja masjid yang didominasi oleh gadis-gadis cantik di kelurahan tersebut turut membantu panitia untuk memotong daging sekaligus menimbangnya dan selanjutnya dibagikan kepada warga yang berhak menerima.

“Kami remaja masjid Kelurahan Mocil berbagi tugas, ada yang di lapangan membantu panitia dan ada pula yang membantu persiapan makan bersama sebentar malam,” ungkap Devi Tungkagi, salah satu anggota remaja masjid.

Menurutnya, kegiatan ini dilakukan remaja masjid setiap Idul Adha.

“Setiap Idul Adha, kami selalu berbagi tugas. Apalagi hewan kurban yang di potong di Mocil banyak, dan pastinya perlu banyak tenaga agar daging kurban cepat dibagikan. Itulah kenapa memang butuh keterlibatan semua pihak, termasuk remaja masjid,” terangnya.

Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, saat mengunjungi Kelurahan Mocil memberikan apresiasi kepada para gadis-gadis ini.

“Kebersamaan ini merupakan contoh yang baik, semuanya terlibat langsung dalam proses pembagian daging kurban. Apalagi remaja masjid turut terlibat, ini merupakan hal yang cukup baik,” ujar Tatong.

Dia berharap agar kelurahan dan desa lainnya bisa mencontohi Kelurahan Mocil.

“Ke depannya diharapkan wilayah lainnya bisa seperti di sini,” imbuhnya.

(me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button