Olahraga

Pogba Resmi Berseragam MU dengan Status Pemain Termahal Dunia

BOLMORA, OLAHRAGA – Akhirnya Manchester United (MU) bisa bernafas lega setelah berhasil memulangkan kembali gelandang cerdik Paul Pogba.

Sebelumnya Pogba sempat dibuang oleh manatan Manajer MU Sir Alex Ferguson, pada tahun 2012, dan bergabung dengan Juventus. Di Juventus, Pogba mendapatkan irama permainannya. Selama berseragam Juventus, Pogba berhasil mempersembahkan trophy Scudeto selama empat musim berturut-turut, dan Copa Italia dua selama musim.

Setelah empat musim berseragam Juventus, Pogba akhirnya kembali lagi di MU sebagai pemain termahal di dunia, melewati Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale.

Pogba menandatangani kontrak berdurasi selama lima musim dengan mahar 105 juta Euro.

Manajer MU Jose Mourinho mengatakan, pemain Tim Nasional Prancis itu bisa menjadi ‘jantung klub’ untuk dekade berikutnya.

Transfer Pogba melampaui rekor dunia transfer yang disandang pemain depan asal Wales Gareth Bale, sebesar 85 juta Euro, saat pindah ke Real Madrid dari Spurs pada tahun 2013.

Sementara itu, Pogba menyebut bahwa ibunya mengatakan jika dirinya akan kembali ke Old Trafford, dan itu merupakan takdirnya.

“Waktunya sudah tiba untuk kembali ke Old Trafford,” ungkap Pogba.

Pogba juga mengucapkan banyak terima kasih kepada fans Juventini, melalui akun twitter resminya.

“Thanks @juventusfc and all Juventini. Goodbye means nothing, it is the time we spent together that matters,” sebutnya dalam akun twitter.

Pogba yang ikut membawa Prancis ke final Piala Eropa 2016, meski kalah 0-1 dari Portugal, membantu Juventus merebut empat juara Serie A dalam waktu empat musim. Pemain berusia 23 tahun ini tampil 178 kali memperkuat Juventus dengan mencetak 34 gol dan mencapai final Liga Champions pada tahun 2015. Pogba sendiri merupakan pemain keempat yang direkrut oleh Mourinho, setelah Eric Bailly, Zlatan Ibrahimovic, dan Henrikh Mkhitaryan.(gerry)

Sumber : BBC.Com

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button