Kotamobagu

Target PAD Retribusi Air Minum Tahun 2021 di Kota Kotamobagu Sebesar Rp225 Juta

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp225 juta, dari sumber retribusi air minum hingga akhir tahun 2021.

Kepala Dinas PUPR Kotamobagu, Claudy Mokodongan mengatakan, pihaknya terus berupaya agar target yang diberikan dapat tercapai hingga akhir tahun 2021 nanti.

“Kita akan terus berupaya agar target ini bisa tercapai. Jika dilihat dari target pada tahun 2020 lalu, kita optimis target tahun ini akan tercapai,” ungkapnya, Senin (5/7/2021).

Menurutnya, hingga akhir triwulan II tahun 2021, target yang dicapai sudah menyentuh angka 60,1 persen.

“Hingga bulan Juni tahun ini, sudah Rp135.315.900 atau 60,1 persen target PAD retribusi air minum yang sudah terealisasi,” pungkas Caludy.

(*/Redaksi)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button