Boltim

Begini Pesan Wagub dan Sekprov Sulut kepada Assagaf Jelang Pensiun

BOLMORA.COM, BOLTIM – Disela-sela keikutsertaan pada pelaksanaan kegiatan Forum Grup Discussion (FGD) Optimalisasi Penerimaan Daerah dan Manajemen Aset, yang dilaksanakan oleh tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (9/7/2019),  Sekretaris Daerah (Sekda) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Ir. Hi Muhammad Assegaf, menyampatkan diri bertemu dengan Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Utara (Sulut) Steven Kandow, dan Sekretaris Provinsi Edwin Silangen, bertempat di kantor Gubernur Sulut.

Pertemuan tersebut dilakukan Assagaf berkenan dengan menjelang Purna Tugas pada akhir Agustus 2019. Pada kesempatan itu pula, kedua pejabat Provinsi ini berpesan agar setelah berakhir masa bakti sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), supaya senantiasa tetap menjaga hubungan baik dengan pemimpin daerah tempat mengabdi selama ini, dalam hal ini Bupati Sehan Landjar, dan Wakil Bupati Rusdi Gumalangit.

Terkait kontestasi pada even politik Pilkada tahun 2020 nanti, menurut Assagaf, wagub menyampaikan bahwa semua warga negara berhak untuk memilih dan dipilih, namun tergantung hasil survey dan sebaiknya pesan wagub, atas seizin bupati.

“Kalau saya mau maju di hajatan Pilkada nanti, tentu saja saya harus meminta izin dan restu dari pak Bupati Sehan Landjar, selaku atasan saya selama ini,” terang Assagaf.

Dia juga menambahkan, setelah hampir 9 tahun menahkodai Sekda Boltim, dirinya akan mengakhiri masa bakti sebagai ASN pada tanggal 31 Agustus 2019.

“Alhamdulillah, saya tercatat sebagai sekretaris daerah terlama di Sulut,” ungkapnya.

Diketahui, Assagaf mulai meniti karir di Biro Ekonomi Pemprov Sulut pada era Gubernur G. H. Mantik selama 17 tahun, sebelum pindah tugas di Bolaang Mongondow Raya.

(Ayax Vay)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button