Kotamobagu

Sarida Mokoginta Rangkap Jabatan Plt Kadis Perindustrian dan Tenaga Kerja

BOLMORA.COM , KOTAMOBAGU – Wali Kota Kota Kotamobagu, mengangkat Sarida Mokoginta sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kota Kotamobagu. Senin (01/07/2019), mengantikan Tedi Makalalag yang diangkat menjadi Plt Asisten 1 mengantikan Nasrun Gilalom.

Pengangkatan tersebut berdasarkan Surat Perintah nomor 821.4/BKPP-KK/SP/21/2019 yang diserahkan oleh Sekretaris Daerah Kotamobagu, Ir. Sande Dodo, S.T.,

Sekretaris Daerah Kotamobagu, mengatakan surat perintah tersebut dilaksanakan terhitung 1 juli 2019, dan nantinya akan berakhir apabila sudah ada pejabat yang devinitif.

“Harapan saya, tugas ini dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab.” ujar Sande.

Penyerahan Surat Perintah tersebut dilaksanakan di Halaman Kantor Walikota kotamobagu, dan dihadiri oleh Seluruh Pejabat, ASN serta THL di Lingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu.

(**/me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button