Bolmong dapat Bantuan 30 Ribu Bibit Kelapa
BOLMORA, BOLMONG – Sebanyak 30 ribu bibit kelapa untuk 300 hektare bantuan dari Provinsi Sulut, yang diperuntukan bagi petani di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong). Hal itu sebagaimana dikatakan Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Bolmong Taufik Mokoginta.
“Kalau 1 hektare isinya 100, dikalikan 300 hektare. Jadi, ada 30 ribu cikal bibit kelapa. Bantuan tersebut akan diterima 15-20 kelompok tani,” ujarnya, Selasa (17/7).
Menurut dia, tujuan pemberian bantuan ini untuk merangsang petani agar lebih menekuni profesinya. Bibit kelapa tersebut juga untuk peremajaan. Ini dilakukan untuk mengganti kelapa yang sudah tidak baik.
“Jika tanaman kelapa ini ditanam dan berbuah banyak, maka akan mendapatkan hasil yang baik. Dan tentunya bisa meningkatkan kesejahteraan kelompok atau masyarakat,” ungkap Taufik.
Dia menjelaskan, untuk pemeliharaan bibit kelapa tidak susah. Dalam setahun, kalau kelapanya sudah bertumbuh subur, cukup setahun dua kali diberikan pumpuk kandang.
“Untuk menunggu sampai kelapa berbuah, sekira lima tahun lamanya. Tapi, kalau sudah berbuah tinggal menunggu hasil. Dan itu tiap tiga bulan,” terangnya.(agung)



