Politik

Pleno Rekapitulasi Suara KPU Kotamobagu “Sunyi”

BOLMORA, POLITIK – Rapat pleno rekapitulasi, penetapan dan pengumuman hasil perhitungan suara tingkat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kotamobagu, pada pemilihan wali kota dan wakil wali kota (Pilwako) Kota Kotamobagu tahun 2018 dilaksanakan, Kamis (5/7/2018).

Pantauan BOLMORA.COM, pleno yang dibuka sekitar pukul 14:30 WITA tersebut berlangsung sunyi, tidak seperti pleno di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) maupun pleno KPU sebelumnya.

Pun demikian di luar areal KPU. Tidak terlihat adanya para pendukung kedua pasangan calon (Paslon), baik pendukung Tatong Bara-Nayodo Koerniawan (TB-NK), maupun Jainuddin Damopolii-Suharjo Makalalag JaDi-Jo.(me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button