Bolmut

NPHD Resmi Ditandatangani, KPUD Bolmut Siap Action

BOLMORA, BOLMUT – Dengan ditandatanganinya Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) antara Pemkab Bolmut, dalam hal ini Bupati Depri Pontoh, dan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bolmut, yang secara langsung dilakukan oleh Ketua KPUD Faisal Husin, maka menandakan bahwa lembaga penyelengara pesta demokrasi di daerah tersebut telah siap action dalam melaksanakan serangkaian tahapan awal pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2018 mendatang.

“Untuk kegiatan awal sesuai jadwal tahapan, kami akan mulai dengan sosialisasi menyangkut tahapan Pilkada, dan secepatnya akan dilaksanakan,” ujar Ketua KPUD Bolmut Faisal Husin.

Dikatakannya, untuk dana hibah sesuai NPHD, pada tahap pertama di tahun 2017 ini sebesar Rp5 Miliar. Angka itu telah melalui perhitungan terkait rencana program yang akan dilaksanakan pada tahapan Pilkada serentak yang dimulai sejak tahun 2017 ini.

“Untuk usulan yang masuk tahap kedua di tahun anggaran 2018 nanti, sesuai dengan perencanaan sebesar Rp14 Miliar lebih,” ungkapnya.(irf)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button