Bolmut

Masyarakat Diminta Kawal Program Pembangunan di Wilayah Masing-Masing

BOLMORA, BOLMUT – Program pembangunan untuk tahun anggaran 2017 di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) sedang berlangsung di sejumlah wilayah.

Untuk memastikan pelaksanaan program pembangunan, baik itu yang dibiayai lewat Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) pada  pos Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU) serta Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) lewat pos anggaran Dana Desa (Dandes) dan Alokasi Dana Desa (ADD) berjalan sesuai harapan serta berdasarkan regulasi, maka perlu adanya pengawasan aktif oleh masyarakat sebagai elemen yang nantinya merasakan langsung dampak dari program pembangunan itu.

“Program pembangunan yang setiap tahunnya digelontorkan oleh pemerintah, terutama pada program pembangunan fasilitas infrastruktur dasar serta sarana dan prasarana memadai, semua untuk masyarakat. Sehinga itu, masyarakat wajib untuk turut serta mengawasinya agar jelannya program sesuai dengan harapan bersama,” ungkap Bupati Bolmut Drs. Hi. Depri Pontoh, belum lama ini.

Dikatakannya, dalam mendorong peningkatan ekonomi kerakyatan, fasilitas  yang sudah dan telah akan dibagun saat ini tujuannya jelas demi menunjang percepatan pertumbuhan di daerah sesuai yang ditargetkan pemerintah daerah dalam RPJMD dan RPJPD Bolmut. Olehnya , perlu adanya sinergisitas antara pemerintah dan masyarakat, terutama keikutsertaan masyarakat dalam mengawal setiap program yang dilaksanakan oleh pemerintah, mulai dari tingkatan pusat, provinsi, daerah bahkan desa.

“Sangat jelas dalam undang-undang jika program pemerintah harus pro terhadap kepentingan rakyat. Sehingga itu, masyarakat punya andil untuk mengawal setiap program yang dicetuskan oleh pemerintah,” paparnya.

Depri berharap, dengan adanya sejumlah program pembangunan saat ini khususnya pada program yang dibiayai oleh Dandes, bisa dilaksanakan sesuai prosedur yang ada.

“Adanya Dandes menjadi salah satu solusi jitu dari pemerintah pusat dalam upaya mempercepat pertumbuhan dan pembangunan di desa. Selain itu, lewat program ini, masyarakat desa pun diberdayakan untuk turut memberikan kontribusi dalam membangun desa mereka. Kami sebagai pemeritah di daerah, berharap agar jalannya program Dandes bisa sesuai dengan harapan kita semua,” pungkasnya.(Irf)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button