Boltim

PT Protelindo Segera Bangun 3 Menara Komunikasi di Boltim

BOLMORA.COM , BOLTIM – Komitmen Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, S.Sos.,M.Si untuk mengatasi persoalan tidak adanya jaringan (Blank Spot) seluler dibeberapa wilayah di Kabupaten Boltim akan segera terealisasi.

Siang tadi, Kamis (9/6/2022), tim Pemerintah daerah (Pemda) yang terdiri dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Boltim mendampingi provider mitra grup Indosat (PT Protelindo) turun ke lapangan melakukan survey lokasi rencana pembangunan menara telekomunikasi di sejumlah titik.

“Hari ini tim dari Dinas Kominfo dan Dinas terkait lainnya bersama Protelindo telah turun kelapangan melakukan survey untuk menentukan lokasi pembangunan menara telekomunikasi. Survey ini sendiri merupakan langkah awal dari rencana pembangunan menara telekomunikasi, untuk memastikan lokasinya agar benar-benar siap,” Ujar Kepala Dinas Kominfo Boltim, Khaeruddin Mamonto, S.E.

Bullo sapaan akrab Khaeruddin menerangkan, ada 3 lokasi yang rencananya akan segera dibangun menara telekomunikasi tersebut, yakni di Desa Atoga Timur Kecamatan Motongkad, di Desa Matabulu Timur dan Desa Jiko Belanga Kecamatan Nuangan.

“Ini sesuai dengan harapan masyarakat bahwa lokasi-lokasi yang selama ini memerlukan jaringan telekomunikasi dapat disediakan jaringan komunikasinya, sehingga juga dapat membantu informasi publik,” terang Bullo.

Dirinya menjelaskan, ini semua tidak lepas dari perjuangan Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto, yang tertuang di dalam beberapa surat yang diajukan kepada beberapa provider termasuk Kementerian Kominfo melalui Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI).

“Alhamdulillah, dari 6 desa yang masih Blank Spot, 4 sudah terakomodir. dan 2 desa lainnya yaitu desa Bukaka dan desa Kokapoi segera menyusul karena sudah masuk dalam perencanaan di tahun 2022 ini,” Jelas Bullo.

Bullo menambahkan, tahapan validasi data secara bertahap akan dilaksanakan hingga nantinya semua desa di Boltim terbebas dari Blank Spot.

“Dengan dilakukannya survei validasi data ini diharapkan realisasi percepatan pembangunan tower telekomunikasi bisa berjalan sesuai dengan harapan dan menyelesaikan permasalahan titik-titik desa yang Blank Spot seluler di Kabupaten Boltim,”Tambahnya.

(*/RG)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button