Kotamobagu

Capaian PAD Pemkot Kotamobagu Hingga Akhir Juni Rp29,5 Miliar

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU –Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) mencatat realisasi pendapatan asli daerah (PAD) hingga akhir triwulan 2 mencapai sekira Rp29,5 miliar dari besaran target PAD yang telah disesuaikan mencapai Rp61,7 miliar.

Kepala BPKD Kotamobagu Pra Sugiarto Yunus mengatakan, besaran realisasi PAD tersebut berdasarkan pada target PAD yang telah disesuaikan dengan kondisi Indonesia, yang tengah terdampak pandemi Covid-19.

“Target sudah kita turunkan. Kita juga sudah kaji. Misalnya pajak restoran, perhotelan. Itu pastikan tingkat kunjungan itu dibawah. Itu sudah dikaji dan sudah diturunkan,” kata Sugiarto, Selasa (30/6).

Menurutnya, jika pada saat memasuki Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) mengalami kenaikan hingga melebihi target, pihaknya akan kembali melakukan penyesuaian dengan realisasi yang ada.

“Ketika pada saat APBD Perubahan kemudian sudah over target kita akan sesuaikan. Sampai hari ini penyetoran dari wajib pajak masih ada. Jumlahnya memang tidak sebesar seperti biasanya,” pungkasnya.

(Me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button