Bolmong

Rp15 Miliar Disipakan untuk Peningkatan Status Tiga Puskesmas di Bolmong

BOLMORA, BOLMONG – Tahun 2018 ini, Dinas Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) akan meningkatkan status tiga Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) rawat jalan menjadi rawat inap.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmong Sahara Albugis mengatakan, saat ini dari 17 Puskesmas yang tersebar di Bolmong, 10 Puskesmas di antaranya sudah berstatus rawat jalan, dan 7 lainnya rawat inap.

“Ketiga Puskesmas yang akan ditingkatkan tersebut di antaranya Puskesmas Pangian, Puskesmas Doloduo dan Puskesmas Pusian. Untuk dana masing-masing gedung Puskesmas ini memakan biaya Rp5 Miliar. Jadi jumlah  keseluruhan anggaran Rp15 Miliar,” ungkap Sahara, Kamis (28/6).

Peningkatan status Puskesmas rawat jalan menjadi rawat inap ini bertujuan untuk meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat.

“Peningkatan puskesmas rawat jalan menjadi rawat inap guna menunjang penanganan kesehatan yang cepat pada masyarakat,” terangnya.

Menurutnya, Puskesmas adalah pusat penanganan medis tingkat pertama bagi masyarakat.

“Nantinya tidak perlu jauh-jauh ke rumah sakit jika masih bisa disembuhkan di fasilitas kesehatan, seperti Puskesmas,” imbuh Sahara.

Dia berpesan kepada semua tenaga kesehatan di Puskesmas agar bekerja secara profesional, sesuai standar kerja.

“Petugas medis harus bekerja sesuai standar prosedur operasional (SOP), etika profesi dan menghormati hak pasien,” pungkasnya.(agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button