Kotamobagu

BPKD Kotamobagu Serahkan Bingkisan ke Tahlis

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kota Kotamobagu, Senin (12/6/2017), menyerahkan bingkisan kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Bolaang Mongondow Tahlis Gallang.

Bingkisan tersebut diserahkan saat acara pisah sambut Sekkot Kotamobagu di Aula Rudis Wali Kota malam tadi, oleh Plt Sekkot Kotamobagu Adnan Masinae dan disaksikan oleh seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang hadir dalam acara tersebut.

“Bingkisan tersebut merupakan tanda mata dari kami di BPKD, semoga berguna untuk Panglima,” kata Kepala BPKD Kota Kotamobagu Rio Lombone.

Menariknya, di bungkusan tersebut bergambar jabat tangan dan bertuliskan ‘Jabatan Tangan Ini Bukanlah Ucapan Selamat, Tetapi Sebuah Harapan Sederhana Agar Kita Bisa Lagi Bersama Dalam Kerja’.(me2t)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button