Sosilaisasi Keselamatan Berlaluintas dan Bagi-bagi Takjil oleh Satlantas Polres Bolmong
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Tugu Perjuangan Pembebasan Bolaang Mongondow (Bolmong), yang tepat berada di simpang empat depan Paris Superstore, Jumat (2/6/2017) sore tadi, mendadak ramai dengan kedatangan rombongan dari Satuan Lalu Lintas Polres Bolmong.
Rombongan yang dimpimpin langsung Kasatlantas AKP. Arke Parasan, sempat membuat kaget sejumlah pengendara dan pejalan kaki yang melewati tugu perjuangan, yang kini dikenal dengan bundaran Paris.
Pantauan BOLMORA.COM, rombongan gabungan anggota Satlantas, perwakilan Jasaraharja dan melibatkan sejumlah finalis Uyo Nanu 2017, termasuk Duta Lalu Lintas tersebut, menggelar kegiatan soasialisasi keselamatan berlalulintas bagi pengendara bermotor, sekaligus membagi-bagikan makanan untuk buka puasa (Takjil) gratis kepada masyarakat pejalan kaki maupun pengendara kendaraan yang lewat di sekitar bundaran.
Selain membagikan Takjil secara gratis, pada kegiatan yang dipusatkan di simpang empat jalam Ahmad Yani tersebut, jajaran Satlantas juga menyerahkan Helm kepada salah satu pengendara becak motor (Bentor) dan Pin kepada salah perwakilan wartawan serta komunitas motor.
“Kami sengaja melaksanakan kegiatan ini guna mensosialisasikan tata cara berlalu lintas deni keselamatan pengendara bermotor, sekaligus mengucapkan selamat menjalankan puasa Ramadhan 1438 Hijriyah, dengan membagikan 250 Takjil kepada masyarakat,” ujar Kastlantas AKP. Arke Parasan.

Menurutnya, kegiatan seperti ini akan dilaksankan setiap pekan selama bulan Puasa Ramadhan.
“Kegiatan ini kanKami akan menggelar kegiatan ini secara rutin. Ini juga dimaksudkan agar antara masyarakat, pengendara kendaraan dan jajaran Satlantas akan tercipta hubungan yang baik. Kami juga mengimbau supaya masyarakat tetap menjaga stabilitas keamanan agar ibadah Puasa Ramadhan kali ini dapat dijalankan dengan khusyuk,” pungkas Arke.
Pun tampak antusias dan respon masyarakat sangat tinggi menyambut kegiatan yang digagas jajaran Satlantas Polres Bolmong itu. Terpantau, meski di bawah guyuran rintik hujan, namun kegiatan itu berlangsung tertib dan lancar.(chan)



