Panglima BMI Jackson Manisang Ajak Masyarakat Kota Bitung Tetap Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama

BOLMORA.COM, SULUT– Panglima BMI, Jackson Noldy Manisang menyikapi persoalan yang terjadi beberapa waktu lalu antara remaja masjid dengan salah satu anggota jemaat GMIM di Kelurahan Girian Permai.
Manisang menyampaikan bahwa kejadian tersebut telah terselesaikan secara baik dan penuh kekeluargaan.
“Dan untuk seluruh pihak saya mengharapkan agar kiranya dapat menahan diri dan menyelesaikan persoalan dengan komunikasi baik agar terciptanya suasana yang humanis di tengah-tengah masyarakat,” ucapnya.
Panglima BMI juga mengajak kepada seluruh masyarakat kota bitung untuk tetap menjaga kerukunan antar umat beragama, saling toleransi dan merajut kebersamaan.
Dirinya menambahkan,agar kita tetap menjaga kondusifitas daerah masing-masing.
“Jaga keamanan, tetap jalin tali silaturahmi dan bersatu dalam kebhinekaan,” pungkasnya.
(*/Jane)



