Tahap Pertama, 3.699 KPM di Kotamobagu Akan Menerima BST Rp 600.000 Dari Kemensos
BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU – Masyarakat Kotamobagu di 33 Desa Kelurahan yang terdampak Pandemi Covid-19 mulai menerima bantuan uang tunai Rp 600.000 dari Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia.
Bantuan Sosial Tunai (BST) tersebut diserahkan secara simbolis oleh Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan, Rabu (13/5/2020) pagi tadi, di Kantor Pos Kotamobagu.
“Program BST ini merupakan program Kemensos untuk masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19. Tak ada Pandemi pun, banyak juga masyarakat yang menerima bantuan sosial (bansos) reguler seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan Program Sembako atau Bantuan Pangai Non Tunai,” ungkap Nayodo.
Dirinya menerangkan, saat ini pemerintah sedang melakukan pembetulan terhadap data-data penerima bansos.
“Pemerintah saat ini sedang melakkkan pembetulan-pembetulan data penerima bansos dalam bentuk rekapitulasi. Orang miskin di Kotamobagu hanya 5,6 persen, tapi yang terdata sudah lebih dari 15 persen. Itu yang akan dilakukan pembetulan. Intinya bansos ini tersalur kepada masyarakat,” terangnya.
Menurutnya, saat ini banyak masyarakat yang ketika mendengar informasi adanya bantuan, semuanya mengaku miskin.
“Saat ini banyak yang mengaku miskin, padahal masyarakat miskin sendiri malu mengaku miskin,” ujar Nayodo.
Sementara itu Kepala PT Pos Kotamobagu Abdul Hafid menjelaskan, untuk penyaluran BST dibagi dalam empat tahap.
“Dari kuota Kota Kotamobagu sebanyak 6.452 KPM, penyalurannya dibagi menjadi empat tahap. Tahap pertama ini 3.699 KPM dan tahap kedua sebanyak 742 KPM, untuk tahap ketiga dan keempat belum kita ketahui jumlahnya,” jelasnya.
(Me2t)



