Bolmut

HUT ke-10 Kabupaten Bolmut Diwarnai Demo, Tonton Video Penegasan Kejaksaan untuk Mengungkap Dugaan Kasus Korupsi

BOLMORA, BOLMUT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmut terpaksa harus terusik di tengah khidmat-nya peringatan HUT ke-10 Kabupaten Bolmut, yang tepat 23 Mei 2017. Pasalnya, bersamaan dengan momen bersejarah terbentuknya Kabupaten Bolmut, yang mekar dari daerah induk pada 10 tahun lalu itu, muncul sekelompok pendemo yang menamakan diri Aliansi Pemuda Peduli Bolmut (APPB).

Mereka menggelar aksi demo di kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Boroko, untuk meminta pihak kejaksaan agar mengusut tuntas sejumlah dugaan korupsi yang terjadi di Kabupaten Bolmut selang kepemimpinan Bupati Depri Pontoh dan Wakil Bupati Suriansyah Korompot.

Koordinator lapangan (Korlap) Febrianto Lombu mengatakan, aksi demo yang digelar sebagai bentuk refleksi 10 tahun Kabupaten Bolmut.

“Kami meminta kepada pihak Kejaksaan agar dapat menseriusi persoalan rumah dinas bupati dan wakil bupati yang berada di Bukit Gulantu. Selain itu, ada juga Gedung Diklat yang berada di Desa Inomunga, serta terkait Pekerjaan Lampu PJU tahun 2016. Yang mana, aset-aset yang menggunakan APBD Kabupaten Bolmut itu, sampai saat ini belum juga difungsikan. Padahal sudah menghabiskan anggaran miliaran rupiah,” ujar Febrianto.

Dikatakan, apabila tuntutan mereka tidak ditindaklanjuti, maka pihaknya akan melakukan aksi demo dengan masa yang lebih besar.

“Bangunan yang dinilai mubazir itu kini menjadi tanda tanya masyarakat,” cetusnya.

Sementara itu, Kepala Kepala Kejari Boroko Andi Suharlis, SH, MH., yang menerima para pendemo menjelaskan, pihaknya tidak akan diam dengfan r\tuntutan dan aspirasi dari masyarakat.

“Kami akan tetap bekerja untuk menyelesaikan kasus-kasus yang terindikasi merugikan uang negara. Kasus yang dituntut para massa aksi ini sudah kami tangani. Sampai dengan saat ini, kami masih dalam proses pengumpulan bukti-bukti dan data terkait adanya indikasi korupsi,” ungkapnya.

Suharlis berjanji akan mengungkap semua kasus dugaan yang merugikan uang negara.

“Semua butuh proses, tidak seperti menanam jagung kemudian beberapa hari langsung tumbuh. Ada tahapan yang harus dilalui untuk membuktikan adanya dugaan kasus korupsi. Yang pasti kami tidask hanya tinggal diam, cepat atau lambat pasti akan kami ungkap,” tegasnya.

Setelah melakukan audiens dan mendapat penjelasan dari pihak Kejasaan, para pendemo melanjutkan aksinya di depan kantor DPRD Kabupaten Bolmut. di situ, para pendemo diterima oleh Ketua DPRD Karel Bangko dan wakil Ketua DPRD Arman Lumoto, serta anggota DPRD Ramses Sondakh.

Berikut Video Penegasan Pihak Kejaksaan Terkait Keseriusan Mengungkap Dugaan Kasus Korupsi di Kabupaten Bo Bolmut.

https://youtu.be/UmDWiUqZ9vE

Sumber Video Bolmut.com

Tim Investigasi BOLMORA.COM

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button