Kotamobagu

Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Kotamobagu Jalani Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU  – Seluruh anggota DPRD dan Sekretariat Kota Kotamobagu, kembali mengikuti program vaksinasi Covid-19 dosis kedua, yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu, Minggu (25/4/2021).

Pelaksanaan suntik Vaksin dosis kedua tersebut, digelar di ruangan badan musyawarah dan diawali oleh Ketua DPRD Kotamobagu Meiddy Makalalag, melakukan vaksinasi.

“Yang pertama disuntik ketua DPRD, alhamdulilah berjalan lancar,” kata Sekretaris Dewan (Sekwan) Agung Adati.

Sementara Ketua DPRD Meiddy Makalalag, usai disuntik Vaksin Covid-19 mengatakan, bahwa program ini wajib diikuti oleh seluruh anggota dewan untuk memberikan contoh kepada masyarakat bahwa vaksin ini aman dan halal.

“Saya harapkan semua anggota dewan termasuk Sekretariat dewan Kotamobagu mengikuti program vaksin tahap II atau dosis kedua ini, mari kita tunjukan kepada masyarakat bahwa ini aman dan halal,” tutupnya.

Pantauan, Setelah Ketua DPRD selesai melakukan vaksin, disusul oleh aleg lainnya yakni Royke Kasenda, Rewi Daun, Suharsono Marsidi.

(**)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button