Kotamobagu

Fadly Akan Bawakan Regues Lagu “Insya Allah” Spesial Secara Akustik

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Fadly, Yoyo dan Rindra personel band papan atas Padi, yang tergabung di sebuah proyek kolaborasi yang bernama Musikimia akan menghibur masyarakat Kota Kotamobagu pada konser bertajuk Suryanation di lapangan Sinindian, Kecamatan Kotamobagu Timur, Sabtu (1/4/2017) malam ini.

Ketiga personel tersebut, saat melakukan diskusi bersama awak media mengatakan, dengan perpaduan proyek musik dari berbagai genre yang diusung masing-masing personel akan ditampilkan pada malam nanti.

“Untuk spesial reques dari BOLMORA.COM lagu ‘Insya Allah’ akan saya bawakan secara akustik. Selain itu, ada beberapa lagu Padi lainnya yang akan kami bawa, namun lebih banyak project lagu dari Musikimia,” ungkap Fadly.

Fadly menjelaskan, Musikimia dibentuk sejak dua tahun lalu yang mengkolaborasikan musisi papan atas dengan genre yang berbeda.

“Kami kolaborasikan lagu Musikimia dengan bantuan band metal, seperti Burgerkill serta beberapa band dengan genre berbeda. Di antaranya blues maupun rock dan pop,” katanya.

Musikimia didirikan pada tanggal 17 Agustus 2012, bertepatan dengan 67 tahun proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia. Musikimia adalah sebuah proyek kolaborasi antara Fadly, Rindra dan Yoyo yang merupakan anggota dari band Padi, dengan Stephan Santoso, seorang musisi, produser, dan mixing-mastering engineer yang seringkali memenangkan penghargaan AMI Awards. Nama Musikimia sendiri melambangkan bahwa mereka bersenyawa dalam musik. Sebelumnya Musikimia adalah sebuah akun twitter yang memberikan informasi-informasi seputar musik yang jarang orang ketahui.

Pada tahun 2013, grup musik ini berhasil meluncurkan singel perdana mereka berjudulApakah Harus Seperti Ini. Pada tahun yang sama, sebuah mini album bertajuk Indonesia Adalah… dirilis dengan mengusung tema cinta tanah air. (me2t)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button