Iskandar – Deddy Buka Kegiatan Coaching Clinic SAKIP Kabupaten Bolsel
BOLMORA.COM, MANADO – Bupati Iskandar Kamaru Spt bersama Wabup Deddy Abdul Hamid, secara langsung membuka kegiatan Coaching Clinic Penguatan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP), bagi perangkat daerah di lingkungan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel). Yang bertempat di Grand Luley Resort Manado, Senin (21/03/2022).
Saat memberikan arahan Iskandar Kamaru Spt menyampaikan, walaupun nilai SAKIP pemerintah daerah Bolsel pada tahun 2020 lalu mendapat Nilai B, atau masuk kategori baik.
“Namun jangan cepat berpuas diri dengan hal tersebut, saat ini sudah hadir Tim dari Kementerian PAN-RB untuk membagi pengetahuan terkait peningkatan SAKIP,” ujarnya.

Lanjutnya, atas rekomendasi dari kementerian PAN-RB, para kepala OPD yang mengikuti Coaching Clinic lebih tingkatkan pemahaman AKIP. Sempurnakan sasaran strategis dan indikator kinerja RPJMD dan Renstra.
“Lakukan identifikasi dan pemetaan crosscuting serta jalin koordinasi dalam mengawal program prioritas daerah,” tutur Bupati.
Iskandar juga mengatakan, untuk para kepala OPD yang leading sektor masuk dari dalam SAKIP yakni Bappelitbangda, Bagian Organisasi dan Inspektorat.

“Yang masuk leading sektor agar terus mengawal dan melakukan pembinaan kepada dinas yang lain,” jelasnya.
Dikatakan, semua kepala dinas yang ikut kegiatan, untuk terlibat aktif dalam manajemen kinerja menyusun dokumen perencanaan.

“Para peserta yang mengikuti Bimtek ini Agara bisa ikut hingga selesai, simak dengan seksama setiap materi yg dipaparkan oleh narasumber,” tegas Kamaru.
Turut hadir Tim dari Kementerian PAN-RB, Sekda Marzanzius A Ohy SSTP MAP, para Asisten Sekda, Kepala PD beserta jajaran ASN peserta Bimtek.



