Boltim

Bupati Boltim Hadiri Pisah Sambut Kajari Kotamobagu

BOLMORA.COM , BOLTIM – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, menghadiri acara pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kotamobagu dari pejabat lama Hadiyanto SH kepada pejabat baru Elwin Agustian Khahar SH MH, di Hotel Sutan Raja Kotamobagu, Rabu (16/3/2022) malam tadi.

Dalam sambutannya, kepada pejabat lama Kajari Kotamobagu Hadianto SH, Bupati Boltim menyampaikan ucapan terima kasih atas kerjasama baik yang telah terjalin. 

“Banyak kenangan dengan pak kajari selama bertugas di sini. Terima kasih atas hubungan kekeluargaan yang telah terjalin. Banyak selamat dan semoga sukses ditempat tugas baru,” ungkap Sachrul.

Pun kepada pejabat baru Kejari Kotamobagu Elwin Agustian Khahar SH MH, Bupati menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas di tanah Totabuan.

 “Kepada bapak Kajari baru kami menyampaikan selamat datang dengan sapaan adat Bolaang Mongondow, dega niondon,” ujar Sachrul.

Kegiatan pisah sambut Kajari ini dihadiri seluruh Kepala Daerah se Bolaang Mongondow Raya (BMR), Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) se-BMR, serta para tamu undangan dari berbagai unsur.

(*/RG)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button