Pemkab Bolmut Gelar Workshop Penyusunan Produk Hukum Daerah

BOLMORA.COM, BOLMUT — Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Drs. Hi. Depri Pontoh, yang diwakili oleh Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Politik dan Hukum Drs. Karim Lauma secara resmi membuka Workshop Penyusunan Produk Hukum Daerah yang digelar Hotel Swiss Bell Manado, Rabu (11/03).
Staf Ahli Bupati saat membacakan sambutan bupati menyampaikan reformasi di bidang hukum telah melahirkan berbagai perubahan peraturan perundang-undangan yang mendorong pemerintah daerah melakukan perubahan pada arah dan kebijakan penyelenggaraan pembangunan. Terlebih saat ini Presiden Joko Widodo telah menekankan untuk melakukan perubahan-perubahan dan terobosan-terobosan dengan memangkas dan menyederhanakan segala bentuk kendala regulasi (Omnibus Law) pada sektor investasi daerah, maka perlu ada penyesuaian dalam upaya penataan hukum di daerah.
Melalui workshop ini diharapkan dapat mengidentifikasi potensi masalah yang dihadapi dalam rancangan perumusan produk hukum daerah dan merumuskan secara bersama tata cara penyusunan dan perancangan aturan yang baik, sehingga dapat mengantisipasi jika terjadinya permasalahan hukum yang mungkin timbul di daerah terhadap produk hukum daerah yang dikeluarkan dan mempunyai kekuatan hukum.
Bupati juga mengingatkan bahwa dalam penyusunan produk hukum harus benar-benar bersih dan rasional serta tanpa tendensi, sehingga bisa menjadi rujukan bagi landasan kegiatan pengelolaan pemerintah daerah. Karena suatu peraturan akan berfungsi dengan baik jika bersifat aspiratif dan tidak duplikatif.
Turut hadir Staf Ahli Bupati bidang Pembangunan, Kemasyarakatan dan SDM Hj. Sitti Harmala Dewi Buhang, S.Pd, Perancang Madya Kanwil Kemenkumham Sulut Frangky A. H. Zachawerus, SH, MH., Kepala Bagian Hukum Setda Kabupaten Bolmut Abd. Muis Suratinoyo, SH., serta para peserta utusan seluruh SKPD.
(Awall).



