Bolmong

Agricore Salurkan Bantuan Bagi Korban Bencana di Bolmong dan Bolmut

BOLMORA.COM, BOLMONG – Empati terhadap korban banjir bandang di Kabupaten Bolmong dan Bolmut turut dirasakan jajaran PT Agricore. Jumat (6/3/2020), kumpulan perusahaan sawit tersebut membawa bantuan untuk korban bencana di Desa Domisil dan Desa Huntuk.

Maulana dari PT Agricore mengatakan, bantuan yang diberikan berupa makanan, beras, minuman serta lainnya.

“Kami harap ini dapat meringankan saudara saudara kita yang terkena bencana,” katanya.

Sebut Maulana, kegiatan kali ini bertajuk Agricore Peduli. Hal itu untuk mengandung pesan bahwa perusahaan tersebut merasa senasib dan sepenanggungan dengan korban bencana.

“Itu merupakan bentuk kepedulian Agricore terhadap korban bencana,” katanya.

Menurut dia, perusahaan tersebut memiliki program kemanusiaan.

“Kami berkomitmen untuk membantu korban bencana alam,” katanya.

Dikatakan Maulana, pihaknya selama ini melibatkan diri dalam berbagai aksi kemanusiaan. Hal tersebut juga untuk membantu pemerintah dalam upaya meringankan penderitaan korban bencana alam. 

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button