Bolmong
Breaking News: Alat Berat Tembus di TKP Lokasi Longsor Tambang Bukit Busa Desa Bakan
BOLMORA.COM , BOLMONG – Proses evakuasi korban longsor tambang emas di Bukit Busa Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), sudah menemui titik terang.
Pantauan BOLMORA.COM, alat berat jenis Eksvavator sudah mencapai titik tempat kejadian Perkara (TKP) yang merupakan tempat evakuasi pada sekitar pukul 22:00 WITA, Sabtu (2/3/2019).
Informasi yang didapatkan dari Basarnas, aroma amis sudah mulai tercium oleh para anggota Tim SAR gabungan dan kemungkinan proses evakuasi akan langsung dilakukan malam ini.



