Dinas Pendidikan Kucurkan Anggaran Rp867 Juta untuk PAUD
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Berbagai sarana pendidikan dibangun untuk menjamin kualitas pendidikan secara menyeluruh, sesuai dengan program Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu.
Selain ketersediaan bahan baca dan gedung sekolah yang memadai, Pemkot kembali akan mengucurkan anggaran sebesar Rp876 juta, untuk peralatan belajar khusus anak usia dini.
“Bantuan ini untuk menunjang kebutuhan belajar bagi 19 lembaga pendidikan, terdiri dari PAUD, TK dan kelompok bermain serta lembaga kursus yang tersebar di Kota Kotamobagu,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Kota Kotamobagu Rukmi Simbala, Rabu (7/3/2018).
Menurutnya, penganggaran akan dilakukan pada triwulan II. Saat ini, pihaknya masih memfokuskan penyelenggaraan diklat bagi tenaga pengajar.
“Bantuan tersebut berupa alat bermain bagi PAUD, dan komputer untuk lembaga kursus. Untuk 19 lembaga PAUD tersebut, anggarannya sebesar Rp237.500.000, dan untuk lembaga kursus sebesar Rp630.338.300 juta,” terang Rukmi.(me2t)



