Kotamobagu

Listrik Padam di Waktu Pagi, Pelayanan PLN Terus Menuai Keluhan

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Sering padamnya aliran Listrik, apalagi di waktu pagi hari menuai keluhan dari warga Kota Kotamobagu.

“Empat hari berturut-turut di wilayah sekitar Poyowa Besar, aliran listrik selalu mati pada pagi hari. Padahal, di pagi hari adalah saat semua orang memulai aktivitas, ada yang mencuci, memasak bahkan yang mau ke kantor pasti akan mandi. Rata-rata di warga di Poyowa Besar ini menggunakan air sumur pompa yang memerlukan listrik,” ujar Teddy Makalalag, warga Poyowa Besar II.

Pun demikian dengan Helpina Dasinangon, warga Poyowa Besar I. Menurutnya,  setiap pagi aktivitas menjadi tertunda akibat aliran listrik yang selalu padam.

“Sudah pasti harus menunggu listrik menyala untuk memulai pekerjaan rumah, karena rata-rata di rumah saya peralatannya memakai listrik. Yang anehnya, kenapa harus tiap pagi begini?,” tanya Helpina.

Asisten manajer PLN wilayah Kotamobagu Leo Manurung, ketika dihubungi awak media menjelaskan, pemadaman tersebut terjadi karena adanya lightning arester yang jebol. PLN berharap hari ini bisa menemukan sumber gangguan agar tidak terulang kembali.

“Kami mohon maaf untuk daerah Poyowa Besar, karena empat hari berturut-turut dipagi hari padam, indikasi EFR atau ada sentuhan yang menghubungkan langsung ke tanah. Kemarin kami sudah melakukan inspeksi sudah, ditemukan penyebab gangguan jebolnya penangkal petir. Hari ini kami akan coba kembali inspeksi di sebagian jalur Poyowa Besar sampai dengan ke arah Mopusi,” pungkas Leo.(me2t)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button