Live Score: Hasil Pertandingan Indonesia vs Myanmar #TimnasDay

Hasil Pertandingan Indonesia vs Myanmar – Timnas Indonesia U-22 dalam laga uji coba pertandingan di stadion pakansari, memperlihatkan permainan super atraktif pada babak pertama laga persahabatan menghadapi Myanmar, Selasa (21/3).
Pasing-pasing dan akselerasi para pemain muda timnas terlihat lebih domina dalam pertandingan ini. Dua winger, Febri Hariyadi dan Saddil Ramdani benar-benar menjadi perhatian di laga ini.
Hasil Pertandingan Indonesia vs Myanmar
Indonesia 1-3 Myanmar
Indonesia (4-3-3): 18-Dicky Indriyana; 12-Ricky Fajrin, 5-Bagas Adi Nugroho, 4-Ryuji Utomo, 2-Putu Gede; 16-Hanif Abdurrauf, 8-Muhammad Hargianto, 7-Gian Zola; 13-Febri Hariyadi, 9-Nur Hardianto, 24-Saddil Ramdani
Myanmar (5-4-1): 1-Thiha Sithu; 2-Win Min Htut, 4-David Htan, 15-Phyo Ko Ko Thein, 19-Thein Than Win, 11-Myo Ko Tun; 6-Yan Aung Kyaw, 9-Aung Thu, 14-Yan Naing Oo, 21-Mg Mg Lwin; 10-Kyaw Ko Ko
Febri beberapa kali mendapat peluang untuk menciptakan gol, sayangnya sampai babak pertama berakhir, ia belum begitu sempurna.
Pada menit ke-22, Indonesia akhirnya mampu mencetak gol. Umpan tarik akurat dari Saddil berhasil diamankan dengan sempurna oleh Nur Hardianto yang secara tiba-tiba hadir di depan garis pertahanan Myanmar. Indonesia unggul 1-0.
Pada menit ke-36 myanmar mampu menyamakan kedudukan menjadi imbang 1-1 lewat Mg Mg Lwin yang seorang diri dan melancarkan sepakan yang keras.
Pada babak kedua, Myanmar kembali menambah golnya, dan kedudukan melalau tendangan pinalti oleh ko ko kyaw dan si thu aung dan merubah kedudukan akhir menjadi 1-3 untuk kemenangan myanmar.



